SARANG LEBAH
Sarang lebah adalah struktur yang digunakan oleh lebah sebagai tempat tinggal dan membesarkan anak-anaknya. Bagian dalam dari sarang lebah berupa kumpulan struktur berbentuk heksagonal yang terbuat dari semacam lilin. Dalam geometri, segienam (heksagon) adalah sebuah segibanyak dengan enam sisi dan enam titik sudut. Lebah menggunakan ruang heksagonal ini untuk menyimpan madu, polen lebah, telur, larva, dan pupa lebah.
MACAM-MACAM SARANG LEBAH
A. SARANG LEBAH ALAMI
Lebah di alam menggunakan tempat-tempat tertentu untuk membuat sarang. celah di bebatuan, gua dan pohon adalah tempat dimana biasanya lebah membuat sarang. Beberapa membuat sarang yang cenderung terbuka dan lebih terpapar udara. Volume ruang dari sarang lebah berada dalam rentang antara 10 hingga 100 liter, biasanya sekitar 45 liter. Lokasi pembuatan sarang biasanya dilakukan pada ketinggian satu hingga lima meter dari permukaan tanah, dan cenderung menghadap ekuator. Lebah umumnya membersihkan kulit kayu di sekitar pintu masuk sarang lebah dan melapisinya dengan resin tumbuhan.
Sarang lebah buatan dibangun dengan tujuan menghasilkan madu, menyerbuki tanaman pertanian sekitar, terapi lebah, menjaga stok populasi lebah, dan sebagai hewan peliharaan. Sarang lebah buatan umumnya didesain agar dapat dipindahkan ke tempat lain yang membutuhkan bantuan penyerbukan dengan lebah.
Di jaman Mesir Kuno lebah telah didayagunakan oleh manusia. Pahatan dinding pada Istana matahari bangsa Mesir di Nyuserre Ini bertanggal 2400 SM menggambarkan pekerja menyemburkan asap ke sarang lebah untuk diambil hasilnya.Tulisan detail mengenai produksi madu ditemukan di makam Pabasa bertanggal 650 SM, menunjukkan bahwa sarang lebah buatan berbentuk silindris, dan madu yang dihasilkan disimpan di dalam suatu wadah tertutup.
Sekitar 30 sarang lebah buatan ditemukan di reruntuhan kota Rehov, tempat tinggal bangsa Israel dan Kanaan di tahun 900 SM. Hal ini menunjukan bahwa industri madu telah ada sejak kurang lebih 3000 tahun yang lalu. Sarang lebah tersebut terbuat dari jerami dan tanah liat yang tidak dibakar. Dan ternak lebah telah ada sebelum kota kuno tersebut dibangun.
MACAM-MACAM SARANG LEBAH BUATAN
A. Sarang lebah tradisional
- Tanah liat dan lumpur
Di Mesir, silinder yang terbuat dari campuran lumpur, jerami, dan kotoran
hewan digunakan sebagai sarang lebah buatan. Sedangkan tanah liat
merupakan ciri khas sarang lebah tradisional Mediterania, terutama Yunani,
Italia, dan Malta.
- Skep
- Gum lebah
B.Sarang lebah buatan modern